Cara mengisi daya baterai secara cepat terbaru
Konten [Tampil]
Kali ini saya akan berbagi atau sharing tentang cara cepat mengisi baterai smartphone, anda pasti ingin tahu rahasia para pemain game yang mengisi baterai mereka dengan sangat cepat.
Sebenarnya ada beberapa smartphone yang sudah di lengkapi dengan fitur fast charging yang memungkinkan para pemiliknya cepat untuk mengisi daya baterai tampa harus mengunggu lama. Beruntunglah bagi anda yang sudah memiliki fitur smartphone itu. Jika anda belum memiliki fitur tersebut dapat mengikuti tutorial di bawah ini.
CARA MENGISI BATERAI SMARTPHONE SECARA CEPAT
- Hentikan Bermain Game Pada Saat Mengisi Baterai
Seperti yang telah di ketahui oleh kebanyakan orang, bahwa ketika kita mengisi daya jangan sampai menggunakannya, hal tersebut terjadi karena ketika mengisi ada daya yang masuk, dan jika digunakan pasti akan ada daya yang keluar, ketika kita mengisi sambil menggunakan, maka akan ada daya yang keluar masuk ke dalam baterai, ini akan menyebabkan baterai kita tidak cepat terisi.
- Pakailah Charger Original
Ketika kita menggunakan charger original atau bawaan kita sudah memastikan bahwa tegangan yang diberikan ke baterai smartphone kita adalah benar.
Kenapa hal tersebut terjadi? karena arus listrik yang diberikan adalah stabil yang akan membuat baterai kita cepat terisi.
Lalu apa yang kita lakukan ketika charger kita rusak? kita dapat menggunakan charger yang kualitasnya hampir sama dengan charger asli kita.
- Hidupkan Mode Pesawat
Dengan menghidupkan mode pesawat kita mengurangi konsumsi daya smarphone yang mengakibatkan baterai kita lama dalam pengisian. Ketika kita menghidupkan mode pesawt ini kita secara otomatis mengurangi daya dalam menangkap sinyal operator, dan akan mematikan secara sementara sinyal smartphone kita.
- Jangan Gunakan Wireless Charging
Sekarang ini banyak berkembang teknologi wireless charging, dengan teknologi ini kita tidak perlu repot membawa charger kabel kita, tetapi perlu diingat bahwa dengan mengisi baterai lewat wireless charging itu akan lebih lama daripada menggunakan charger kabel, karena charger kabel langsung kontak dengan smartphone kita dan lebih baik dalam transmisi daya.
- Matikan Smartphone Ketika Mengisi
Ini merupakan cara yang paling direkomendasikan, karena dengan cara ini kita mendapatkan hasil yang cepat ketika mengisi daya. Ketika smartphone kita mati, maka tidak ada daya yang keluar, dan proses masuk daya tersebut sangat stabil.
- Pakailah PowerBank Yang Berkualitas.
Powerbank yang kita gunakan disamping memengaruhi kondisi baterai juga akan memengaruhi proses pengisian. Oleh karena itu belilah powerbank yang cocok dengan tegangan ke smartphone anda, jangan tergiur dengan harga yang murah yang diberikan oleh para penjual powerbank bajakan.
Itulah beberapa tip untuk mengisi baterai secara cepat..
Semoga bermanfaat...
BACA JUGA : Kesalahan ketika mengisi baterai smartphone
0 Response to "Cara mengisi daya baterai secara cepat terbaru"
Post a Comment